Om Swastyastu…
Pada tulisan kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial kepada kalian semua yaitu bagaimana cara mengaktifkan backup registry otomatis di Wndows 10. Sebenarnya fungsi ini sudah ada sejak Windows 10 pertama kali diperkenalkan, namun baru pada Windows 10 1803 (April 2018 Update) fitur ini secara bawaan dinonaktifkan oleh Microsoft.
Alasan Microsoft untuk menonaktifkan fungsi ini adalah untuk mengurangi penggunaan kapasitas hard disk yang dipakai untuk menyimpan file hasil backup-an registry. Microsoft sendiri lebih menyarankan pengguna untuk menggunakan System Restore.
Nah, dibawah ini saya akan memberikan cara mengaktifkanya kembali. Jika kamu ingin, kamu bisa mengikuti langkah – langkah berikut ini…
Pada tulisan kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial kepada kalian semua yaitu bagaimana cara mengaktifkan backup registry otomatis di Wndows 10. Sebenarnya fungsi ini sudah ada sejak Windows 10 pertama kali diperkenalkan, namun baru pada Windows 10 1803 (April 2018 Update) fitur ini secara bawaan dinonaktifkan oleh Microsoft.
Alasan Microsoft untuk menonaktifkan fungsi ini adalah untuk mengurangi penggunaan kapasitas hard disk yang dipakai untuk menyimpan file hasil backup-an registry. Microsoft sendiri lebih menyarankan pengguna untuk menggunakan System Restore.
Nah, dibawah ini saya akan memberikan cara mengaktifkanya kembali. Jika kamu ingin, kamu bisa mengikuti langkah – langkah berikut ini…
Mengaktifkan Backup Registry Otomatis di Windows 10
- Buka Run command, ketik ‘regedit’ kemudian klik OK untuk membuka Registry Editor.
- Navigasi ke alamat HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\Session Manager\Configuration Manager.
- Di sebelah kanan, buatlah value baru dengan cara klik kanan, pilih New -> DWORD (32-Bit) Value. Berinama value tersebut “EnablePeriodicBackup”.
- Klik kiri 2x value yang telah dibuat, kemudian ubah nilainya di bagian Value data menjadi 1 (Info: 1 = Aktif, 0=Nonaktif). Setelah itu klik OK.
- Tutup jendela Registry Editor, kemudian restart komputer.
Oke, sekarang Windows 10 akan membackup registry otomatis setiap kali kamu menghidupkan komputer. File hasil backup-an akan disimpan di C:\Windows\System32\config\RegBack seperti gambar dibawah ini.
Gan, kalau tidak bisa read .dll di windows 10 ada settingan untuk membukanya tidak ya gan?
ReplyDelete