Ad Code

Cara Membuka Windows Terminal di Windows 11

Om Swastyastu…

Di Windows 11 kini hadir Windows Terminal, yakni sebuah aplikasi console yang mengkombinasikan Command Prompt, PowerShell, dan Azure Cloud Shell menjadi satu aplikasi. Windows Terminal mendukung fitur kustomisasi seperti tema (Light & Dark), mengganti warna skema, dan tampilannya yang modern dengan fungsi tab menambah pengalaman pengguna dalam menggunakan perintah berbasis teks (command line).

cara membuka windows terminal

Dibawah ini, saya akan membagikan beberapa cara untuk membuka Windows Terminal. Karena nanti mungkin saya akan sering menggunakan Windows terminal dalam membuat tutorial. 

Oke, berikut adalah langkah - langkahnya… 

Membuka Windows Terminal di Windows 11

Membuka Windows Terminal bisa melalui Start Menu, fungsi Search, menu Quick Link (Win + X), dan juga Run command, berikut untuk selengkapnya…

Melalui Start Menu

1. Buka Start Menu, klik All apps.

2. Cari dan klik Windows Terminal.

cara membuka windows terminal

Untuk membuka sebagai Admin, klik kanan pada Windows Terminal di daftar aplikasi, pilih menu More > Run as Administrator.

cara membuka windows terminal

Melalui fungsi Search

1. Buka Start Menu (atau tekan Win + S untuk memunculkan search).

2. Ketik windows terminal di kolom pencarian.

3. Klik Windows Terminal.

cara membuka windows terminal

Untuk membukanya sebagai Admin, klik kanan Windows Terminal di hasil pencarian, pilih menu Run as administrator.

cara membuka windows terminal

Melalui menu Win + X

1. Klik kanan tombol Start, atau tekan Win + X untuk mengakses quick link menu.

2. Pilih Windows Terminal.


Untuk membuka sebagai Administrator, pilih Windows Terminal (Admin).

cara membuka windows terminal

Melalui Run command

1. Buka Run command (Win + R).

2. Ketik wt, lalu klik OK / tekan Enter.


Untuk membuka sebagai admin, tekan tombol Ctrl + Shift + Enter setelah mengetik wt.

cara membuka windows terminal

Demikianlah artikel Cara Membuka Windows Terminal di Windows 11, semoga bermanfaat.


Om Santih, Santih, Santih, Om…


Post a Comment

0 Comments